Pencanangan Kampung Siaga Candi dan Bunda Rumah Tangga Siaga Bencana
Pada hari Kamis, 27 Agustus 2020 pukul 09:00 WIB, Forkompimda dan BPBD Kab. Banyumas melaksanakan kegiatan Pencanangan Kampung Siaga Candi dan Bunda Rumah Tangga Siaga Bencana di Desa Pamijen Kec. Baturraden. Kegiatan ini dilakukan supaya ibu rumah tangga dan masyarakat bisa berperan aktif dalam mengurangi dampak resiko terhadap bencana dan dapat melakukan penanganan bencanan secara mandiri.
Rombongan Frokompinda, BPBD Kab. Banyumas, Forkompinca dan perangkat Desa Pamijen Kec. Baturraden keliling menyambangi setiap pos-pos yang tersedia. Posko terdiri dari Posko Karantina Mandiri Desa, Posko Ketahanan Pangan Sayur Mayur, Posko Siaga Keamanan, Posko Ketahanan Pangan PTP Desa Pamijen dan Posko Bunda Rumah Tangga Siaga Bencana (BuRNA). Kegiatan akhir dari kunjungan di setiap pos-pos berada di Aula Balai Desa Pamijen dilakukan Peresmian Kampung Siaga Candi dan Pengukuhan Bunda Rumah Tangga Siaga Bencana dengan membunyikan kentongan yang dipukul secara bersama sama oleh Pak Bupati, WakaPolresta Banyumas dan Kodim 0701 yang diwakilkan Danramil Kec. Baturraden. “Diresmikannya Kampung Siaga Candi dan Pengukuhan Bunda Rumah Tangga Siaga Bencana ini diharapkan warga masyarakat Desa Pamijen selanjutnya menjadi garda terdepan dalam mensosialisasikan protocol kesehatan Covid 19 danmasyarakat bisa berperan aktif dalam mengurangi dampak dan resiko terhadap bencana , menurut Ibu Titik”.