Pemotongan Tebing Untuk Pembuatan Terasering

Pemotongan Tebing Untuk Pembuatan Terasering

Tanah longsor yang terjadi pada 17 November lalu di Desa Gununglurah mengakibatkan akses jalan penghubung Desa Gununglurah dan Desa Sambirata terputus. Pembersihan material longsoran dapat dilakukan dalam sehari. Namun, potensi longsor susulan masih dapat terjadi mengingat kondisi tebing yang sangat curam. Untuk itu, perlu dibuat terasering demi meminimalkan resiko terjadinya longsor susulan. Proses awal dari pembuatan terasering ini adalah dengan pemotongan tebing untuk mengurangi tingkat kecuraman. Pemotongan tebing ini memerlukan waktu beberapa hari dan dilakukan menggunakan alat berat milik Dinas Pekerjaan Umum dibantu oleh BPBD Kabupaten Banyumas.